Japan Trip Day 4: Tokyo Here I come!!!

Nara, 26 May 2014

Kembali ke perjalanan saya kali ini. Mulai hari ini saya resmi jadi warga Tokyo.. heheh..
Memulai pagi ini dengan perjalanan menuju Tokyo, saya naik kereta yang 07.32 waktu lokal. Menempuh perjalanan selama kurang lebih 4 jam dengan total 3 kali transfer, biayanya kurang lebih Y14.140 kalau dikurs-in jadi kurang lebih Rp 1.6jt, weeee, mahal yaaa, tapi karena saya punya JR Pass jadi gratis deh! heheheh.. Stasiun tujuan saya namanya Asakusabashi Station. Begitu naik kereta pun langsung tidur.. Zzzz..

Jam 11.34 tiba di stasiun Asakusabashi, seperti biasa kalau landing ditempat baru pasti menyesuaikan mata ya.. Apalagi ternyata tipikal orang di Tokyo ini berbeda jauh dengan warga Osaka, Kyoto dan Nara, they do everything in hurry! Jadi, saya  dan teman-teman rada sungkan bertanya, akhirnya kita memutuskan untuk yang penting keluar stasiun dulu dan di luar mencoba membaca peta yang dikirimkan oleh pihak guesthouse. Behh, ternyata lokasinya sedikit lebih jauh jaraknya dibandingkan dengan guesthouse yang sebelumnya kita tempatin di Nara. Kali ini membutuhkan waktu kurang lebih 15menit buat jalan. Oke sip, kita lanjut jalan ke guesthouse. 



Ternyata guesthousenya mungil sekali a.k.a sempit, yap, selama di Tokyo saya akan menginap selama 3 malam di Khaosan Ninja Tokyo. Khaosan ini banyak sekali jaringan guesthousenya jadi tinggal disesuaikan saja dengan lokasi dan harganya. Team hostelnya ternyata luar biasa ramah. Secara fasilitas masih lebih bagus guesthouse yang di Nara. Nah, kami pun melakukan administrasi dan bayar biaya penginapan. Sedihnya adalah kita dapat kamar di lantai 3, cuyyyy,, itu berat banget naik 3 lantai dengan koper-koper itu yaa.. Begitu sampai kita beres-beres sebentar dan siap lanjut ke tujuan berikutnya. Tapi kan laper yaa, akhirnya kita nanya sama orang hostelnya lokasi Yoshinoya. Ternyata buanyak banget rice bowl resto seperti Yoshinoya dan harganya pun sama. Kerennya lagi orang hostel itu tau aja kalau makanan kita nyari yang murah, jadi mereka punya list resto dengan harga yang sangat terjangka plus denahnya.. Akhirnya kita makan dulu sebentar disebuah restoran yang menjual jenis makanan yang sama dengan Yoshinoya. Tips buat kamu yang sering makan lama karena digabung dengan acara ngobrol-ngobrol, sebaiknya saat makan di resto Jepang pada saat makan siang waktu ngobrolnya dikurangi ya, karena buat orang Jepang waktunya makan adalah makan dan tidak ngobrol. Orang Jepang yang saya temui di Tokyo itu kalau makan hanya membutuhkan waktu paling lama 10menit, lha kalau saya dan teman-teman minimal 30menit. hhehehe..

Itinerary saya hari ini adalah ke daerah Odaiba. Daerah industri sih sebenarnya. Dulu pulau ini adalah tempat pembuangan sampah, jadi kayak Bantar Gebangnya Jakarta deh. Tapi akhirnya tempat ini dimaksimalkan bahkan banyak tempat wisata keren, salah satunya adalah Rainbow Bridge dan Liberty Statue..

Sayangnya untuk ke Odaibai Island tidak dicover oleh JR Pass. Statiun terdekat yang dicover oleh JR Pass adalah Simbashi Station. Dari situ kita lanjut naik kereta Yurikammome Line. Jalur kereta ini menarik karena terletak di atas, jadi seperti monorail. Hmm,, emang monorail sih. Biayanya Y820 untuk bolak balik. Saran saya usahakan naik kereta yang kosong dan pastikan kamu duduk di paling depan ya, karena sensasinya bakalan dapet banget begitu kereta memasukin pusat kota Tokyo. Kalau pada ingat salah satu adegan film Spiderman, pas Tobey Mcguire berusaha memberhentikan kereta yang sedang melintas di kota New York. Keren abis!!









Tiket tambahan, Yurikamome Line, jalur kereta khusus ke Odaiba Island




Tiket sudah ditangan, Y820 untuk round trip.
Rutenya tidak terlalu panjang
Didalam kereta, gerbongnya tidak terlalu panjang dan tanpa masinis
Sore-sore naik kereta
Bersiap untuk jalan
Pemandangan kota Tokyo, padat merayap gedungnya


Next station..

Rainbow Bridge

Relnya dibawah Rainbow Bridge
Kurang lebih 10menit untuk sampai ke Odaiba ini, sensasi keren lainnya adalah saat kereta melintas dibawah Rainbow Bridge. Oia, kamu juga bisa jalan disepanjang Rainbow Bridge lho. Disediakan jalur khusus untuk pejalan kaki. Ternyata sore hari di sini itu anginnya kenceng bangetttt..  Buru-buru saya pasang jaket saya.
Ahaaa,, ada Liberty di Jepang

Markas besar Toyota, segala macam mobil Toyota ada disini

Suasana di dalam Showroom Toyota

Anak kecil bermain simulasi
Perbedaan mobil gas dan hybrid

Coba naik Simulatornya

Lantai bawahnya

Ferry Wheel di Odaiba
Patung Gundam

Tokyo Tower,, sayang pas kesana lagi ditutup karena angin kencang.

Sakit hati pas baca pengumuman ini.

Comments

Popular posts from this blog

Money Changer Rate Murah!!

[Mudik] Nyebrang ke Sumatera lewat Tanjung Priok, anti antri dan cepat..

Japan Trip Day 5 : Mt Tateyama - Tateyama Alphine Route